MABMonline.org, Pontianak — Dalam suasana informal, Majelis Adat Budaya Melayu Kalimantan Barat (MABMKB) menyambut kunjungan dari Ditjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Sabtu pagi (16/11). Tim ini diwakili oleh Edy Suwardi (Karo Pusat Pengembangan SDM Direktorat Nilai Sejarah dan Budaya).
Dalam kunjungannya tersebut Kemendikbud RI bermaksud memonitoring, mengevaluasi sekaligus memberikan masukan-masukan kepada Majelis Adat Budaya Melayu Kalimantan Barat (MABMKB) yang mendapatkan amanah sebagai Fasilitasi Rumah Budaya Nusantara.

(Foto Gusti Iwan)
Didampingi pengurus MABM Kalbar; Mustafa MS, Sataruddin Ramli, Yusuf dan Iwan dari MABM online, Edy Suwardi berkeliling melihat dan mendokumentasikan kompleks Rumah Melayu Kalbar. Ia tidak menyangka bila MABM Kalbar mempunyai balai kerja yang representatif.
Budiman Thahir, salah seorang pengurus MABM Kalbar yang juga mantan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sambas menjelaskan, MABM Kalimantan Barat sesuai dengan visi misinya akan terus berusaha melestarikan kebudayaan. Karena itu, MABM Kalimantan Barat mengajukan usulan program kebudayaan ke Ditjen Kebudayaan Kemendikbud agar MABM Kalimantan Barat dapat terus menjalankan visi misinya selaras dengan pemerintah. Dan, gayungpun bersambut.
“Pada intinya kegiatan ini adalah bagaimana supaya kita sebagai bangsa ini melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai budaya, sehingga pada akhirnya bisa memberikan manfaat kepada masyarakat,” tambahnya lagi.
Atas dukungan Ditjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI ini, Majelis Adat Budaya Melayu Kalimantan Barat (MABMKB) merencanakan beberapa kegiatan yang berkaitan dengan kebudayaan. (Jadwal kegiatan di bawah)
JADWAL KEGIATAN
FASILITASI RUMAH BUDAYA NASIONAL
JENIS KEGIATAN |
WAKTU |
TEMPAT |
DIKLAT KOREOGRAFER TARI MELAYU DAN MENDU |
25-29 NOV 2013 |
RUMAH MELAYU |
WORKSHOP NILAI SEJARAH DAN BUDAYA |
2-3 DES 2013 |
BALAIRUNGSARI RUMAH MELAYU |
RAPAT KONSOLIDASI DAN KOORDINASI ORGANISASI MABM |
4-5 DES 2013 |
BALAIRUNGSARI RUMAH MELAYU |
MALAM BUDAYA “SENI CEMERLANG-MELAYU GEMILANG“ |
6 DES 2013 |
BALAIRUNGSARI RUMAH MELAYU |
PENYEBARAN INFORMASI |
NOV-DES 2013 |
Media Cetak, Elektronik dan MABMonline.org |